Pemprov Kukuhkan 105 Kepsek se Bangka

 

PANGKALPINANG - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bangka Belitung (Babel), Kamis (12/1) mengukuhkan sebanyak 105 kepala sekolah SMA, SMK, dan SLB se Bangka. Pengukuhan ini merupakan tindak lanjut dari peralihan kewenangan terhadap guru SMA, SMK dan SLB dari kota/kabupaten ke provinsi. Hal ini disampaikan sekda Babel Yan Megawandi. "Ya, tadi Pemprov Babel sudah mengukuhkan 105 kepala sekolah SMA, SMK, dan SLB se Bangka karena peralihan kewenangan yang sekarang ada di provinsi," ujar Yan, usai melaksanakan pengukuhkan.

    Yan pun mengatakan peralihan kewenangan ini bukan karena kehendak provinsi namun karena perintah undang-undang,Sehingga harus dilaksanakan. "Peralihan ini bukan kehendak provinsi tapi kehendak undang-undang dan ini harus dijalankan," katanya.

    Lebih lanjut, Yan mengatakan pihaknya tidak terlalu muluk dalam menargetkan dengan ada peralihan kewenangan ini. "Ini tahun peralihan kita tidak mau dengan adannya peralihan ini ada sekolah yang terhambat dalam proses belajar mengajarnya," jelasnya.

    Ia pun berharap kedepan dengan sudah dilaksanakan pengukuhan ini, ada peningkatan terhadap layanan kependidikan dan mutu kepada masyarakat dunia pendidikan khususnya menengah. "Kami pun berusaha secara maksimal supaya dengan adanya peralihan ini. Dan berharap ada peningkatan dalam layanan kependidikan dan mutu terhadap masyarakat," harapnya.(bai)

 

English Translate

 

PROVINCIAL GOVERNMENT INAUGURATED 105 PRINCIPALS IN BANGKA

PANGKALPINANGBangka Belitung (Babel) Provincial Government (Pemprov) inaugurated 105 Senior High School, Vocational High School and Extraordinary School Principals on Thursday, January 18th 2017. This inauguration is a follow up of a transitional authority for high school teachers, vocational and extraordinary schools of the city / county to the province. It is delivered by Regional Secretary Babel Yan Megawandi. "Yes, last Babel provincial government has confirmed 105 heads of high schools, vocational, and Extraordinary school in Bangka because the transitional authorities now is in the province," said Yan, after conducting the inauguration.

Yan also said the transitional authority is not only because of the will of the province but also because the law commands, so that should be implemented. "This shift is not the will of the province but the will of the provincial law and must be executed," he said.

Furthermore, Yan said it is not too ambitious in targeting this authority with no transition. "This is a transition year and we do not want this transition make one schools also hampered the teaching and learning process," he explained.

He also hopes that after this inauguration has been implemented, there are improvements to services and quality education to the world community, especially secondary education. "We were trying to the maximum so that the presence of this transition. And expect there will be improvement in service and quality education to the community," he hoped. (Bai)

Penulis: 
Radar Bangka
Fotografer: 
-
Sumber: 
Radar Bangka
Editor: 
-
Kategori Informasi: 
Penerjemah: 
Sophan Derryan Lintang, SS