Temukan Bakat Siswa Melalui Olympiade Sains Nasional ( OSN )

Pangkalpinang-  Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Atas, Direktorat Jenderal Pendidikan  Menengah, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan telah melakukan berbagai kegiatan dalam rangka pengembangan bakat dan minat siswa SMA dalam  ilmu pengetahuan dan teknologi. Kegiatan tersebut dilakukan dalam berbagai lomba baik nasional maupun internasional. Melalui Seksi Sekolah Menengah Tingkat Atas pada Bidang Pendidikan Menengah dan Tinggi Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Kegiatan Olympiade Sains Nasional (OSN) SMA Tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dilaksanakan selama 3 hari, mulai tanggal 22-24 Maret 2016 bertempat di Hotel Aksi Natural Resort Pangkalpinang.

Menjaring siswa yang mempunyai kompetensi/kemampuan dalam bidangnya masing-masing, yaitu bidang Matematika, Fisika, Kimia, Informatika/Komputer, Biologi, Astronomi, Ekonomi, Kebumian, dan Geografi;, serta Menyeleksi calon yang dapat diandalkan dan diharapkan oleh Kabupaten/Kota untuk mewakili daerahnya pada seleksi tingkat Provinsi sampai ke tingkat Nasional merupakan tujuan dari kegiatan ini.

Kegiatan yang diikuti oleh Peserta Olympiade Sains Nasional (OSN) Tingkat Provinsi  Kepulauan Bangka Belitung sebanyak 189 orang peserta, terdiri atas 27 orang dari masing-masing 7  Kab/Kota (Kota Pangkalpinang, Kabupaten Bangka, Bangka Barat, Bangka Tengah, Bangka Selatan, Belitung, dan Kabupaten Belitung Timur).

Hasil yang diharapkan  dari kegiatan ini agar dapat menciptakan iklim kompetisi yang sehat di lingkungan siswa di tingkat sekolah, Kab/Kota dan Provinsi; Meningkatkan motivasi siswa jenjang pendidikan menengah dalam penguasaan mata pelajaran tertentu; Meningkatkan rasa persaudaraan dan persatuan antargenerasi muda khususnya siswa SWA di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung; serta Tim/Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang dapat mengukir prestasi pada kompetisi OSN SMA Tingkat Nasional.

 

Penulis: 
Meilia Puspianti, S.Sos
Sumber: 
Dinas Pendidikan Prov. Kep. Bangka Belitung
Editor: 
Yusni Patrajaya S.Si
Kategori Informasi: