Gubernur : Siswa agar ikuti Ujian Nasional Tingkat SD/MI dengan dilandasi kejujuran

Pangkalpinang - Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Dasar (SD)/Madrasah Ibtidaiyah (MI) berlangsung serentak di seluruh Indonesia dimulai pada tanggal 18 sampai dengan 20 Mei 2015 tak terkecuali di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Berkenaan dengan hal tersebut Gubernur Kepulauan Bangka Belitung H. Rustam Effendi melakukan peninjauan pelaksanaan ujian nasional ke beberapa Sekolah Dasar di Pangkalpinang. Turut mendampingi Gubernur dalam peninjauan ujian nasional ini antara lain Wakil Walikota Pangkalpinang M. Sofyan, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung M. Soleh dan Kepala Dinas Pendidikan Kota Pangkalpinang Edison Taher.

Sekolah Dasar yang dikunjungi antara lain SD Negeri 1 Pangkalpinang yang beralamatkan di jalan Hormen Maddati Kecamatan Rangkui Kota Pangkalpinang, SD Negeri 3 Pangkalpinang di jalan Achmad Yani Kecamatan Taman Sari Kota Pangkalpinang dan SD Theresia Pangkalpinang di jalan MS Rachman Kompleks Pasar Kecamatan Rangkui Kota Pangkalpinang.

Gubernur berharap seluruh siswa/siswi Sekolah Dasar di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang mengikuti ujian nasional ini dapat menunjukkan prestasi terbaik dan ujian dapat berjalan dengan lancar.

“Kepada siswa/siswi Sekolah Dasar yang sedang mengikuti ujian nasional agar dapat mencermati sebaik mungkin soal-soal yang diberikan, kemudian dapat mengerjakan dan menjawab soal-soal tersebut dengan tenang, nyaman dan sebaik mungkin serta berhasil meraih prestasi. Namun yang paling penting adalah kejujuran dari seluruh siswa dalam proses pengerjaan soal karena kejujuran ini merupakan embrio untuk menjadi seorang pemimpin ke depan”, demikian lanjut Gubernur. (14L)

 

Penulis: 
Yohanes
Sumber: 
Humas Dan Protokol Provinsi Kepulauan Bangka Belitung
Kategori Informasi: