Submitted by meilia on
Pangkalpinang,
Dalam mempererat tali silahturahmi dan kebersamaan diantara para pegawai Dinas Pendidikan, Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten/Kota, beserta ibu- ibu Dharma Wanita Dinas Pendidikan Provinsi Babel, Dinas Pendidikan Provinsi Bangka Belitung menyelenggarakan family gathering di Ruang Pertemuan Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Rabu (25/01/2023).
"Kebersamaan diantara para pegawai harus dilakukan terus-menerus", kata Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Ervawi.
Kebersamaan penting dilakukan dalam menjaga kekompakan, karena untuk mewujudkan dunia pendidikan lebih baik merupakan tanggungjawab bersama dan harus melangkah sejajar bersama, menurutnya.
Dalam memeriahkan kegiatan family gathering ini pula dilaksanakan lomba memasak nasi goreng yang diikuti oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah masing-masing bersama istri, perwakilan pegawai dari Bidang GTK, dan beberapa diikuti oleh ibu-ibu Dharma Wanita Dinas Pendidikan.
Adapun para pemenangnya, yaitu Juara harapan 3 diberikan kepada Cabdin Pendidikan Wilayah III, Juara harapan 2 diberikan kepada Cabdin Pendidikan Wilayah IV, Juara harapan 1 diberikan kepada bidang GTK Dinas Pendidikan Babel, Juara 3 diberikan kepada Bidang SMK Dinas Pendidikan Babel, Juara 2 diberikan kepada Cabdin Pendidikan Wilayah II, dan Juara 1 diberikan kepada Balai Tekomdik.